Tujuan Public Speaking Yang Perlu Kamu Ketahui

close

Tujuan Public Speaking

Sebelum membahas tujuan public speaking ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu apa itu public speaking. Kalau dari arti bahasanya public speaking adalah berbicara didepan umum. Namun menurut anda sekalian apakah semua yang berhubungan dengan bicara didepan umum termasuk kedalam kategori public speaking?

Jika ada tujuan yang ingin dicapai seperti menarik perhatian dengan bahasa dan gaya berbicara yang runtut ini bisa disebut dengan public speaking. Jika begitu ada baiknya jika anda meriset terlebih dahulu untuk tujuan public speaking yang akan anda lakukan. Dengan adanya tujuan maka penyusunan materi akan lebih memudahkan anda dan cara cara penyampaian bahasanyapun akan lebih tepat lagi.

Berikut beberapa tujuan public speaking yang diinginkan oleh pembicara sebelum tampil di depan umum agar lebih mudah dalam identifikasi untuk penyampaiannya sehingga anda lebih memahami pentingnya public speaking  :

  1. Menarik Perhatian Public

Hal yang harus dilakukan seorang pembicara sebelum penyampaian materi utamanya adalah dengan menarik perhatian public. Hal ini bertujuan untuk memecah suasana dan mencari fokus penonton agar lebih tertarik lagi dengan apa yang akan terjadi selanjutnya.

Biasanya pembicara menggunakan kata sapaan ataupun jokes awal guna menarik perhatian public kepadanya. Jika perhatian sudah tertuju kepada pembicara dan fokus, maka memasukkan materi utama akan jauh lebih mudah kepada audiense.

  1. Untuk Mempengaruhi

Tujuan public speaking yang tak kalah penting adalah untuk mengubah dan mempengaruhi public dalam berfikir. Tidak hanya pembicara pada saat seminar saja yang menggunakan tujuan ini. Pekerjaan lainnya seperti seorang sales marketing yang bertujuan untuk mempengaruhi konsumen dalam memakai produk yang dijualnya.

Pembicara yang baik dan mahir adalah pembicara yang bisa mempengaruhi publik atau audien untuk mengikuti pemikiran yang akan diterapkan di materi kedepannya dan sangat meyakinkan.

  1. Menyampaikan Pendapat

Jika sudah mempengarungi audien maka tujuan lainnya adalah untuk menyampaikan pendapat yang sesuai dengan pemikiran pembicara. Anda akan lebih mudah dalam menyampaikan pendapat jika sudah mempengarungi audien dalam berfikir dan merubah cara berfikir pembicara.

Jika dalam kasus salesman maka ketika salesman mempresentasikan produknya ini sudah pada tahapan mempengaruhi dan menyampaikan pendapat sehingga terciptanya tujuan utama yaitu sale atau pembelian.

  1. Memotivasi

Tujuan yang paling baik dalam public speaking adalah untuk memotivasi audien kearah yang lebih positif. Pastinya kita sering mendengarkan berbagai macam motivator yang ada di televisi maupun acara lainnya. Motivator ini akan menyuarakan pemikirannya dengan sangat keras dan menggebu gebu sehingga akan mempengaruhi audien dalam berfikir dan menjadikannya lebih bersemangat untuk menjalani kehidupannya.

  1. Sarana Menghibur

Anda juga bisa menggunakan tujuan public speaking untuk sarana menghibur. Contohnya adalah mengenai “Stand Up Comedy”. Para Comedian menggunakan tujuan public speakingnya untuk menghibur penonton yang melihatnya.

Selain motivator, comedian juga menjadi salah satu profesi dimana public speaking sangatlah digunakan untuk pekerjaannya.

  1. Untuk Kepemimpinan

Kegunaan public speaking lainnya adalah untuk kepemimpinan. Bagaimana kamu sebagai pemimpin atau team leader menyampaikan pendapat bahkan suatu keputusan agar team yang kamu bawahi bisa merasa diayomi dibawah kepemimpinanmu.

Jika tidak ada skill public speaking yang baik team leader tidak bisa dengan mudah mempengaruhi bahkan tidak bisa menyampaikan keputusan yang menurut team lain keputusan tersebut adalah keputusan yang paling baik dan benar.

Kamu harus tahu bagaimana cara berbicara yang baik, menyampaikan pendapat yang baik, menanggapi pendapat orang terlebih dahulu, bahkan bagaimana mengkritik pendapat dari rekan kerja kamu di dalam kepemimpinanmu.

Baca Juga >>> Contoh Personal Selling Brand <<<

Begitulah beberapa tujuan public speaking yang bisa anda pilih sebelum tampil untuk berbicara di depan umum. Penentuan tujuan ini agar kamu bisa lebih mudah dalam menyusun materi dan apa saja yang ingin kamu sampaikan dalam public speaking kamu.

Banyak berlatih dan mencontoh pembicara terkenal agar kamu bisa mendapatkan pembelajaran baru dalam hal public speaking. Sudah ada banyak juga pelatihan public speaking dalam berbagai macam kursus yang ada di indonesia.

Setiap orang pastilah ada saatnya untuk berbicara didepan umum dan ilmu public speaking pastilah sangat berguna bagi siapa saja dan dalam kondisi apa saja. Terima kasih sudah membaca artikel ini, semoga sukses untuk kita semua.

Originally posted 2019-07-23 17:07:09.

2 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *