Pengalaman Tes Dan Tahapan Seleksi Panin Bank

close

Pengalaman Tes Bank Panin

Untuk Pendaftaran dan lowongan kerja dari Bank Panin bisa kamu cek langsung di situs website resmi dari Bank Panin atau melalui jobfair yang ada dikotamu. Kali ini tipskerja akan mencoba untuk mereview mengenai pengalaman tes dan tahapan seleksi dari salah satu bank swasta di Indonesia yaitu Bank Panin. Berikut tahapan dan seleksinya beserta tips dari kami:

Baca Juga >>> Tips Buat Kamu Yang Fresh Graduate <<<

  1. Psikotest

Sebelum tes berlangsung kamu akan diminta untuk mengisi beberapa data dan identitas serta mengumpulkan foto 3×4 sebanyak 3 lembar. Jadi jangan lupa untuk membawa berkas yang diminta ya. Lebih baik untuk persiapan bawa juga fotocopy ijazah, transkip nilai, CV terbaru, akte kelahiran dan kartu keluarga jika dibutuhkan. Soal dari psikotes ini terdiri dari:

  • EPPS

Yaitu tes kepribadian diri. Tidak ada jawaban benar atau salah dalam tes ini. Tim HRD hanya memerlukan data apakah kamu cocok untuk bekerja diposisi yang kamu lamar tersebut. Usahakan untuk jujur dalam mengerjakannya dan utamakan spontan dalam menjawab pertanyaanya.

  • PAPI Tes

Tes ini juga hampir sama dengan EPPS untuk menggambarkan kepribadianmu.

  • Menggambar Pohon dan Orang

Kamu akan diminta untuk menggambar pohon, terserah kamu mau menggambar pohon apa yang terpenting adalah pohon yang memiliki batang tangkai. Gambarkan seideal mungkin penuhi seluruh kertas yang diberikan, jangan menggambar terlalu kecil. Untuk menggambar orang cobalah untuk menggambar orang lengkap dengan aktivitas yang dilakukannya. Usahakan juga untuk menghafal 3 kelebihan dan kelemahan diri.

  • Warteg Tes

Tes menggambar dan melanjutkan gambar yang sudah diberikan menjadi gambar yang mempunyai arti bisa benda hidup ataupun benda mati.

  • Kreplin Tes

Tes menghitung penjumlahan deret angka sederhana keatas, atau yang biasa disebut dengan tes koran.

 

  1. Interview awal

Pada wawancara awal ini kamu akan bertemu dengan tim HRD langsung dari Bank Panin. Satu orang peserta akan diwawancarai oleh 1 HRD dan menggunakan bahasa indonesia sebagai perantaranya.

Pertanyaan interview Bank Panin seputar pengalaman pribadi, organisasi, atau pengalaman kerja jika kamu sudah pernah bekerja sebelumnya. Selebihnya HRD akan membahas apa yang ada di CV kamu dan hasil dari psikotest sebelumnya. Persiapkan juga cerita atau pengalaman suksesmu sebelum kamu berada ditahapan ini.

Baca Juga >>> Daftar Pertanyaan Saat Wawancara Kerja Dan Jawabannya <<<

  1. Interview User dan MCU (Medical Check Up)

Pada tahapan ini kamu akan diwawancarai langsung oleh manager HO dari Bank Panin dan menggunakan bahasa indonesia. Tetapi jika kamu mendaftar posisi seperti MT (management trainee) atau posisi level atas management kamu harus mempersiapkan juga bahasa inggrismu untuk persiapan jika nantinya diminta menggunakan bahasa inggris.
Pertama kamu akan dipersilahkan memperkenalkan diri sesuai dengan CV yang kamu bawa selama 5 menit. Presentasikan semaksimal mungkin, dan jangan lebih dari 5 menit bahkan kurang dari 5 menit.

Baca Juga >>> Tips Sukses Interview Dan Wawancara User <<<

Pertanyaan lainnya seputar motivasi kerja apa yang membuatmu ingin bekerja di Bank Panin ini. Selebihnya adalah bagaimana rencana hidupmu 5 tahun kedepan. Nantinya kamu juga akan dijelaskan mengenai tanggung jawab dan tugas yang akan kamu terima jika kamu diterima diperusahaan ini.

Setelah dinyatakan kamu lolos interview user. Tahapan terakhir dari seleksi ini adalah tes MCU (Medical Check Up). Adapun tes yang akan kamu terima seperti :

  • Tes Fisik (mata dan gigi)
  • Sample tes darah dan urine
  • Cek rontgen dan pernapasan

Originally posted 2018-06-16 10:59:39.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *