7 Tips Untuk Pencari Kerja Fresh Graduate Lengkap

close

tips fresh graduate lulusan baru

Bingung setelah lulus kuliah bukan menjadi masalah.  Semua menghadapi itu kok. Bedanya kamu harus tahu nih tips yang diperlukan bagi kamu yang baru lulus kuliah dan ingin melanjutkan pengalaman mendapatkan karir yang bagus.  Kita ulas satu satu ya :

  1. Buat CV (Curiculum Vitae) terbaikmu

Coba cek di internet bagaimana orang lain membuat cv yang menarik perhatian orang. Awali dengan riset CV orang lain yang ada di internet maupun temanmu yang sudah lulus atau bekerja terlebih dahulu. Gunakan metode ATM ( Amati Tiru Modifikasi ).

Coba ingat ingat kapan lulus sma mu, kapan lulus sarjanamu, organisai apa yang pernah kamu ikiti dan lain halnya. Isi dari CV biasanya terdiri dari:

  • Biodata diri

Meliputi nama lengkap, tempat tanggal lahir, no hp, alamat) masukkan juga email mu dan juga alamat media sosialmu. Jangan lupa foto diri yang sesuai.

  • Riwayat pendidikan

Saran admin sih masukkan mulai dari SMA saja sampai gelar sarjamu saja sudah cukup.  Tim hrd perusahaan biasanya akan melihat cuman sampai pendidikan S1 mu saja. Jangan lupa masukkan juga IPK mu didalamnya.

  • Riwayat Kerja

Untukmu yang masih fresh graduate atau baru lulus, masukkan saja riwayat kerja praktekmu yang sudah kamu lakukan dahulu. Atau bisa kamu masukkan projekkanmu didalam CV mu.

  • Keterampilan atau Skill

Masukkan juga keterampilanmu saat ini yang kamu bisa. Seperti keahlian komputer Microsoft Office , keterampilan internet, dan juga bahasa asing yang kamu kuasai.

Skill disini lebih mengarah kepada keterampilanmu sesuai dengan bidang jurusanmu dan bagian kerja di perusahaan nanti yang akan kamu lamar.

Misal kamu lulusan IT, sebutkan saja keahlian SQLmu, programing JAVAmu, sesuai dengan bidang jurusanmu dikuliah sebelumnya.

Contoh desain cv

 

  1. Kunjungi Situs Pencari Kerja

Setelah kamu mempunyai CV mu sendiri, coba deh kamu cek di internet situs situs yang menyediakan lowongan kerja yang paling bagus. Seperti :

  • Jobstreet
  • Karir
  • Loker id
  • jobsdb
  • reeracoen
  • topkarir

Login dan registrasinya gak ribet kok.  Biasanya tinggal masukin data diri dan CV mu mulai deh kamu bisa cari karirmu disana.

  1. Hubungi Career Center/Job Placement Center di Kampusmu

Tugas dari career center adalah menolong kamu yang kebingungan untuk mencari pekerjaan terutama fresh graduate.

Mereka dapat membantumu untuk menilai CV mu, mensimulasikan wawancara atau tes kerja yang akan kamu hadapi, serta tempat yang tepat untuk kamu mencari pekerjaan.

Biasanya perusahaan akan datang melalui career center di kampusmu terlebih dahulu.

  1. Perluas Jaringan Kerja Lingkungan Keluarga dan Temanmu

Bentuk komunitas antar temanmu yang sudah lulus menjadi sebuah wadah grup bersama. Ajak teman yang sudah lulus maupun yang sudah bekerja kedalam grup komunitasmu.

Disitu kamu akan mendapatkan banyak informasi lowongan kerja bahkan kamu mungkin akan mendapatkan pekerjaan dari temanmu yang sudah bekerja terlebih dahulu.

  1. Hadiri Berbagai Jobfair

Setiap tahun bahkan setiap 3 bulan sekali rata rata sebuah kampus akan membuat sebuah jobfair. Dapatkan infonya dan hadirilah jobfair tersebut.

Lamar pekerjaan yang kamu kira pantas untuk bekerja disana sesuai dengan keahlian dan passionmu.

Tapi ingat, jangan juga kamu terlalu selektif dalam memilih perusahaan dan jenis pekerjaannya.

Ingat semuanya pasti ada jenjang karir yang ditawarkan. Dan rata rata fresh graduate akan memulai dari awal atau posisi bawah.

Tidak masalah! Dapatkan pengalamanmu disana!

  1. Ambil Program Magang

Jangan takut magang tidak dibayar. Yang terpenting adalah kamu memiliki pengalam kerja yang bisa kamu update didalam CV terbarumu kelak.

Banyak perusahaan yang menawarkan program magang bagi fresh graduate untuk menjajal pekerjaan di perusahaannya.

Magang 1 bulan atau sampai 3 bulan adalah pilihan yang terbaik daripada kamu masih nganggur tanpa tujuan yang jelas.

Magang bukan berarti kamu terikat kontrak dengan perusahaan tersebut. Kamu masih bisa kok untuk melamar dipekerjaan lain selagi kamu menyelesaikan magangmu.

Bukan pilihan yang buruk kan? Kamu dapat pengalamannya tapi masih bisa melamar ditempat lain.

Dan yang terakhir:

  1. Jangan Rewel

Kuatkan mentalmu menghadapi dunia kerja.

Tatap masa depanmu, bulatkan tekad bahwa kamu akan bekerja di perusahaan yang terbaik bagimu.

Sedikit batu sandungan bukan masalah buatmu melangkahkan kaki menuju karir gemilang.

Seperti yang dibilang tadi,  jangan terlalu selektif dengan perusahaan yang akan kamu lamar.

Semua ada jenjang karirnya kok, tenang aja.

Biasanya perusahaan nasional terkemuka akan meminta untuk kesediaanmu ditempatkan dimana saja. Dalam artian di seluruh indonesia yang memiliki cabang perusahaan tersebut.

Iyakan saja permintaan perusahaan tersebut, siapkan mental bajamu. Hadapi tantangan yang diberikan.

 

Dan jangan lupa untuk berdoa selalu, minta orang tuamu untuk merestui jalan karirmu kelak. Restu orang tua adalah yang utama.

Berdoa, lakukan yang terbaik, pasrah kepada Allah

Semoga diberikan yang terbaik. Amin!

Originally posted 2017-12-12 07:43:07.

23 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *